Di era yang serba maju ini, teknologi pembelajaran tidak hanya terbatas pada ponsel pintar maupun komputer dengan perangkat canggih. Terdapat juga penggunaan inovasi pada classroom management dengan wearable technology yang bisa memberikan pengalaman pembelajaran yang lebih terintegrasi dengan dunia digital.
Wearable technology termasuk diantaranya yaitu seperti smartwatch, smart band dan juga sensor aktivitas. Perangkat ini tidak lagi terbatas dalam fungsi-fungsi kesehatan saja tetapi juga pada kegiatan sehari-hari yang mengintegrasikan inovasi dalam mendukung aktivitas.
Teknologi ini adalah perangkat digital yang dapat dikenakan di sehingga mampu mengumpulkan data serta mengirimkan data secara real time. Penggunaannya dulu hanya terfokus pada fungsi-fungsi kesehatan untuk mengukur detak jantung maupun langkah kaki.
Namun dengan berkembangnya zaman, saat ini perangkat tersebut sudah memiliki fungsi-fungsi lain yang berguna di berbagai aktivitas. Aktivitas di dalam pembelajaran pun tidak luput dari perkembangan perangkat digital tersebut.
Salah satu fungsi perangkat digital dalam pelaksanaan pembelajaran yaitu untuk memantau kesehatan peserta didik, untuk mencatat aktivitas fisik dan tingkat fokus saat belajar, serta mendeteksi tingkat konsentrasi saat pembelajaran online. Data-data yang terkumpul pada perangkat ini akan dapat dianalisis sehingga bisa membantu meningkatkan pengalaman belajar secara lebih efektif untuk peserta didik.
Di dalam penggunaannya terdapat beberapa kelebihan serta kekurangan yang mungkin harus diperhatikan sebelum mengaplikasikannya di pembelajaran. Selain itu pahami juga pedoman penggunaan yang tepat sehingga perangkat tersebut tidak mendistraksi maupun memberikan efek negatif di pembelajaran.
Berikut ini adalah informasi lebih lanjut mengenai wearable teknologi yang bisa menjadi perbantuan untuk proses pembelajaran lebih tepat. Semoga informasi ini dapat membantu peserta didik dalam meningkatkan pengalaman belajar dan juga memaksimalkan potensi diri di dalam kelas.
Wearable technology saat ini
Masa depan teknologi akan masih berkembang secara lebih pesat. Berbagai kecanggihan teknologi akan mampu menemani beragam kegiatan sehari-hari manusia mulai dari bangun tidur hingga malam hari.
Teknologi yang tadinya hanya terbatas pada ponsel maupun komputer saja saat ini sudah melebar ke berbagai aspek. Saat ini sudah ada teknologi wearable yang menempel langsung pada tubuh.
Contoh dari teknologi ini yaitu sensor aktivitas, smartwatch dan juga smartband. Perangkat ini dulunya memiliki fungsi sederhana yang berupa analisis langkah kaki maupun detak jantung. Namun saat ini perangkat tersebut sudah berkembang sehingga memiliki berbagai fungsi yang mampu membantu kegiatan sehari-hari.
Salah satu fungsinya yaitu classroom management dengan wearable technology. Teknologi yang dapat dipakai di tubuh tersebut dapat terintegrasi dengan proses pembelajaran menggunakan sistem-sistem yang sudah ada.
Teknologi ini akan mampu meningkatkan produktivitas sehingga tujuan pembelajaran pun dapat diraih dengan mudah.
Wearable technology merupakan suatu perangkat digital yang dikenakan pada tubuh untuk mengumpulkan data secara real time. Dengan menggunakan perangkat ini peserta didik akan dapat terpantau perilakunya sehingga mampu mendapatkan analisis yang berguna untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
Teknologi ini sudah mulai terlaksana di berbagai universitas di Asia dan juga Eropa.
Contoh penggunaan teknologi ini pada ekosistem kampus tersebut yaitu dalam proses pemantauan kehadiran. Memantau kehadiran peserta didik tidak lagi menggunakan sistem manual seperti tanda tangan.
Sistem kehadiran yang menggunakan teknologi ini akan dapat mencatat kehadiran secara otomatis ketika peserta didik masuk ruangan sehingga data langsung tersimpan dalam sistem akademik kampus tersebut.
Teknologi ini merupakan suatu revolusi yang dapat mengubah berbagai kegiatan di pembelajaran secara efisien dan efektif. Kegiatan-kegiatan yang dapat terotomatisasi akan langsung terlaksana secara cepat sehingga memudahkan proses kegiatan belajar. Peserta didik dan guru pun tidak perlu mengkhawatirkan berbagai hal-hal yang tidak krusial untuk pembelajaran.
Penggunaan teknologi ini juga mampu memberikan berbagai pemanfaatan dalam pembelajaran. Dengan begitu perkembangan peserta didik akan dapat terlaksana secara efektif dan efisien dengan integrasi teknologi yang tepat.
Walaupun masih jarang diterapkan, teknologi ini nantinya akan mampu mengubah kegiatan pembelajaran menjadi lebih baik dari sebelumnya. Hal ini akan mampu mempengaruhi kompetensi para peserta didik sehingga dapat mencapai target pendidikan yang mereka inginkan dengan efektif. Efektivitas ini tidak akan mereka temukan pada pembelajaran secara manual.
Para guru juga nantinya akan mendapatkan banyak manfaat karena mampu mengelola kelas dengan lebih efektif menggunakan perangkat digital ini. Walaupun begitu terdapat berbagai tantangan penerapan yang harus dihadapi sebelum menggunakan teknologi ini.
Penggunaan teknologi ini secara penuh akan mampu memberikan berbagai kemudahan dalam pembelajaran, contohnya:
- Ketika peserta didik kelelahan mereka akan mendapatkan notifikasi untuk istirahat maupun minum air.
- Ketika peserta didik aktif bergerak mereka akan meningkatkan konsentrasi, informasi ini nantinya ternyata dalam bagian data yang penting.
- Peserta didik yang datang ke kelas akan langsung tercatat kehadirannya tanpa perlu melakukan absen manual.
Fungsi Classroom management dengan wearable technology untuk kelas
Baca Juga: Digital Twin untuk Praktikum, Implementasi dan Manfaatnya
Menggunakan teknologi perangkat digital yang dapat dipakai pada tubuh akan membantu proses pengelolaan kelas dan juga dalam beberapa aspek pembelajaran peserta didik. Penggunaannya yang tepat akan membantu meningkatkan pengalaman belajar sehingga jadi lebih personal dan sesuai kebutuhan.
Berikut ini adalah beberapa fungsi dari perangkat digital tersebut yang bisa dipelajari.
Pembelajaran jadi lebih efisien
Penggunaan teknologi ini di dalam pembelajaran akan mampu meningkatkan kegiatan belajar dari lebih efisien dan personal. Pembelajaran yang efisien dan personal akan memiliki efek baik pada peningkatan kompetensi peserta didik.
Penggunaan teknologi wearable ini akan memasukkan data peserta didik dalam aktivitas untuk mendapatkan analisis. Dengan data ini para peserta didik akan mengetahui kapan waktu terbaik untuk mereka belajar dan kapan waktu terbaik untuk mereka istirahat.
Mereka juga akan mengetahui tingkat fokus pada pembelajaran yang berguna dalam kegiatan sehari-hari. Ini akan membantu meningkatkan efektivitas pembelajaran sesuai dengan kesehatan masing-masing peserta didik. Penyelarasan dengan sistem kesehatan ini akan memberikan banyak manfaat di masa depan.
Meningkatkan kesadaran kesehatan
Melaksanakan pembelajaran merupakan suatu kegiatan yang menguras energi dan waktu. Untuk dapat meningkatkan kegiatan pembelajaran tanpa harus menyebabkan kelelahan tubuh, para guru bisa menggunakan teknologi wearable ini untuk memahami kesehatan diri.
Penggunaan teknologi ini akan memberikan pemahaman akan kondisi mental dan fisik peserta didik dalam pembelajaran. Informasi ini akan memberikan kesadaran akan kesehatan diri sehingga mampu membantu dalam menjaga kondisi kesehatan masing-masing.
Usaha dalam menjaga kesehatan ini akan dapat membantu menyeimbangkan antara produktivitas diri dan juga kesehatan. Keseimbangan antara keduanya akan memberikan banyak keuntungan yang lebih baik sehingga perlu menjadi perhatian.
Meningkatkan fokus belajar peserta didik
Manfaat menggunakan teknologi ini dalam ekosistem kelas yaitu mampu meningkatkan fokus belajar secara tepat dan efektif untuk peserta didik. Di dalam integrasi sistem ini akan masuk berapa informasi mengenai tingkat konsentrasi dan fokus peserta didik di dalam pembelajaran.
Informasi mengenai tingkat fokus dan konsentrasi ini akan menjadi aset berharga untuk memahami apakah peserta didik dapat menangkap suatu pembelajaran dengan baik atau belum.
Peserta didik yang masih belum fokus akan mendapatkan berbagai saran pengembangan sehingga mampu meningkatkan pemahaman pada suatu materi.
Hal ini nantinya akan berguna untuk pengembangan kompetensi peserta didik sehingga dapat menangkap pembelajaran dengan tepat.
Meningkatkan pengalaman belajar
Fungsi dari penggunaan teknologi ini di dalam kelas yang selanjutnya yaitu dapat meningkatkan pengalaman belajar. Peserta didik akan dapat memahami kondisi kesehatan mereka secara menyeluruh menggunakan integrasi teknologi tersebut.
Pemahaman ini akan mampu membangun proses belajar yang lebih seimbang sehingga tidak mengabaikan sisi kesehatan peserta didik. Aspek ini akan membantu kegiatan pembelajaran sehingga lebih maksimal pelaksanaannya.
Selain itu integrasi pembelajaran menggunakan teknologi tersebut seperti pada absensi kelas otomatis akan menjadi suatu pengalaman belajar baru yang tentu saja berharga bagi peserta didik.
Meningkatkan efisiensi pembelajaran
Dengan teknologi tersebut peserta didik akan dapat meningkatkan pembelajaran sekaligus menjaga agar kesehatan mereka tetap seimbang kondisinya.
Kondisi tersebut akan membantu dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran sehingga tingkat efisiensi belajar bisa naik. Jika terlaksana dengan baik, teknologi ini akan mampu membantu pelaksanaan pembelajaran menjadi lebih efektif dan efisien secara besar-besaran.
Kelebihan & kekurangan classroom management dengan wearable technology
Classroom management dengan wearable technology jika guru dan peserta didik gunakan dengan baik akan mampu memberikan manfaat besar pada pembelajaran. Walaupun begitu, terdapat beberapa kelebihan dan juga kekurangan penggunaan perangkat digital ini di pembelajaran.
Berikut ini adalah kelebihan dari penggunaan perangkat digital pada tubuh dalam kelas:
- Meningkatkan kualitas kesehatan
- Meningkatkan kualitas pembelajaran
- Efisiensi pembelajaran
- Otomatisasi proses pembelajaran
Selanjutnya ada beberapa kekurangan yang bisa menjadi perhatian sebelum penggunaan perangkat digital ini di dalam kelas:
- Perangkat cukup mahal
- Koneksi internet terus menerus
- Integrasi teknologi yang tidak mudah
- Adaptasi penggunaan
- Resiko keamanan data
Contoh perangkat murah
Classroom management dengan wearable technology akan meningkatkan kualitas pembelajaran menjadi lebih baik dari sebelumnya. Selain itu kegiatan kelas akan jadi lebih terintegrasi dengan teknologi digital sehingga menjadi lebih modern dan cocok untuk pembelajaran abad ini.
Walaupun begitu mungkin terdapat beberapa permasalahan mengenai implementasi perangkat digital ini di sekolah. Salah satunya yaitu masalah biaya yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan perangkat tersebut.
Berikut ini adalah beberapa contoh perangkat digital murah yang bisa menjadi referensi:
Smartwatch
Contoh perangkat yang dapat menggunakan sistem teknologi tersebut yaitu smartwatch. Smartwatch merupakan suatu teknologi jam pintar yang dapat melaksanakan berbagai tugas sederhana.
Smartwatch ini memiliki fungsi sebagai jam dan juga berbagai aktivitas lain yang menyerupai handphone. Salah satu fungsi pada smartwatch ini yaitu memantau detak jantung, stres dan juga waktu tidur peserta didik.
Dengan perangkat ini tingkat kesehatan peserta didik akan dapat terdeteksi sehingga mampu memberikan analisis data terbaik untuk kesehatan mereka. Kesehatan adalah aset yang berharga dalam kehidupan.
Dengan kesehatan yang baik, peserta didik akan dapat melaksanakan kegiatan dengan lancar sehingga bisa mencapai target pendidikan yang mereka inginkan.
Smart band
Smartband memiliki fungsi yang mirip dengan smartwatch. Beberapa fungsi teknis mungkin berbeda dengan smartwatch.
Teknologi ini akan mampu membantu dalam mencatat aktivitas fisik dan tingkat fokus saat belajar peserta didik. Informasi-informasi ini akan dapat dianalisis sehingga membantu peningkatan pembelajaran yang mampu mengutamakan fokus peserta didik.
Informasi ini akan mampu membantu dalam pembelajaran sehingga memahami apakah peserta didik sudah dapat fokus dalam pembelajaran dan bagaimana cara membantu mereka agar lebih fokus.
Sensor headset
Teknologi lainnya yang berguna pada pembelajaran yaitu sensor headset. Teknologi ini akan menggunakan sensor untuk melacak tingkat konsentrasi peserta didik di dalam pembelajaran secara daring.
Ini akan membantu memahami apakah pembelajaran terlaksana secara sukses sehingga pemahaman dapat terserap dengan baik atau belum. Para guru akan dapat memahami tingkat konsentrasi masing-masing secara Didik menggunakan teknologi ini.
Etika & privasi siswa
Classroom management dengan wearable technology memang dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan juga mengintegrasikan informasi secara digital untuk memberikan pengalaman belajar yang lebih baik. Namun para guru dan peserta didik harus memperhatikan etika dan juga privasi yang digunakan pada perangkat ini.
Pastikan bahwa privasi data tersebut dapat terjaga dengan baik karena merupakan suatu aset yang krusial untuk pembelajaran dan juga kehidupan peserta didik. Data di dalamnya seperti data perilaku maupun biologis peserta didik merupakan suatu informasi yang sensitif.
Pihak penyelenggara harus dapat menjamin bahwa data yang digunakan tidak akan disalahgunakan dan murni untuk tujuan akademik saja.
Harus terdapat transparansi data yang tepat sehingga peserta didik dapat mengetahui pengolahan data tersebut. Peserta didik juga memiliki hak untuk menyetujui atau menolak pelacakan data tersebut.
Ini karena merekalah yang pemilik sesungguhnya dari hal tersebut sehingga pihak sekolah tidak boleh menyalahgunakan wewenang mereka untuk menggunakannya dalam teknologi.
Harus terdapat pedoman penggunaan yang tepat serta sosialisasi sebelum menggunakan teknologi ini di pembelajaran.
Baca Juga: Manajemen Kelas: Manfaat, Konsep, dan Komponennya
Pedoman penggunaan classroom management dengan wearable technology di sekolah
Penggunaan teknologi memang dapat membantu proses pembelajaran. Namun integrasi secara lebih lanjut menggunakan teknologi tersebut harus memiliki pedoman yang tepat sehingga tidak mengganggu jalannya kegiatan kelas.
Ini karena sebagian besar penggunaan teknologi tersebut justru bisa menghalangi konsentrasi dan bisa mendistraksi peserta didik. Maka dari itu harus ada pedoman penggunaan yang tepat sehingga mendapatkan fungsinya secara efektif dan menghindari permasalahan yang nantinya bisa muncul.
Berikut ini adalah informasi selengkapnya mengenai pedoman yang tepat untuk wearable teknologi di sekolah.
Hindari kecurangan
Penggunaan teknologi di dalam kelas tentu saja akan membantu proses pembelajaran. Namun beberapa pihak mungkin saja menyalahgunakan penggunaan teknologi ini sehingga dapat merugikan beberapa pihak.
Para peserta didik yang menggunakan teknologi tersebut bisa saja melakukan kecurangan pada saat suatu evaluasi. Ini bisa saja merugikan beberapa pihak seperti para guru dan peserta didik lainnya.
Pastikan bahwa penggunaan teknologi ini tidak akan membawa lebih banyak permasalahan pada pembelajaran. Berikan pemahaman lebih lanjut agar penggunaannya tidak disalahgunakan.
Harus ada transparansi penggunaan data
Dalam menggunakan teknologi ini para guru dan peserta didik harus memiliki transparansi dalam penggunaan data di dalamnya. Informasi pada teknologi tersebut pentingnya akan terkirim untuk memberikan analisis performa dan juga saran pembelajaran yang tepat.
Namun harus ada transparansi data dalam penggunaannya sehingga tidak terjadi kesalahpahaman maupun potensi kebocoran data. Ini karena data tersebut merupakan suatu informasi yang krusial dan penting untuk dijaga.
Penutup
Itulah dia informasi mengenai classroom management dengan wearable technology yang bisa membantu pelaksanaan kegiatan kelas jadi lebih efektif dan terintegrasi dengan teknologi. Dengan begitu peserta didik bisa menyelaraskan kegiatan belajar dengan teknologi sehingga menjadi lebih efisien dan efektif.





