Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the ad-inserter domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/duniaguru/htdocs/duniaguru.id/wp-includes/functions.php on line 6121
Platform E-Kinerja Guru, Apa Saja Manfaatnya? – Dunia Guru

Platform E-Kinerja Guru, Apa Saja Manfaatnya?

Untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang guru selenggarakan di kelas, tenaga pendidik bisa menggunakan alat bantu yaitu platform e-kinerja. 

Platform ini memiliki tujuan untuk membantu guru, kepala sekolah, dan pengawas sekolah untuk menentukan sasaran kinerja yang sesuai dengan kebutuhan. 

Dengan adanya platform ini, guru dan kepala sekolah akan terbantu dalam penyelenggaraan proses pembelajaran di kelas. 

Platform e-kinerja ini juga bisa membantu guru bisa menentukan sasaran kinerja yang bisa membantu pengembangan karir ke depannya. 

Untuk memahami apa itu platform e-kinerja serta manfaatnya di bidang pendidikan, bisa langsung menyimak informasi berikut ini secara seksama sehingga bisa menggunakan platform ini dengan baik. 

Apa itu Platform E-Kinerja Guru?

Pengelolaan kinerja adalah alat bantu yang dapat guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah gunakan untuk menentukan sasaran kinerja yang kontekstual yang sesuai dengan kebutuhan di instansi pendidikan tempat mereka bekerja. 

Selain itu di platform ini guru juga bisa memilih pengembangan karir untuk peningkatan kualitas pendidikan. 

Pengelolaan kinerja di platform PMM ini dapat digunakan oleh guru, kepala sekolah, dan pengawas sekolah yang telah memenuhi syarat tertentu, yaitu: 

Guru dan kepala sekolah yang sudah berstatus ASN atau PPPK yang menjabat di naungan pemerintah daerah dan sudah menggunakan platform kinerja ini dengan jenis GTK: 

  • GURU PENDAMPING KHUSUS
  • GURU MAPEL
  • GURU KELAS
  • KEPALA SEKOLAH
  • GURU BK
  • GURU PENGGANTI
  • GURU TIK
  • GURU PENDAMPING
  • GURU PEMBIMBING KHUSUS
  • PLAY GROUP TEACHER
  • KINDERGARTEN TEACHER. 

Guru dan kepala sekolah yang tidak merupakan ASN yang berada di naungan pemerintah daerah dan memiliki akun belajar.id bisa mengakses pengelolaan kinerja. 

Guru dan kepala sekolah ini dapat mengakses pengelolaan kinerja namun tidak menjadi kewajiban. 

Pada Januari 2024 sendiri, proses penilaian kinerja guru dan kepala sekolah akan terlaksana dengan menggunakan PMM atau Platform Merdeka Mengajar. 

Fitur penilaian ini sendiri akan terintegrasi dengan e-kinerja dari sistem informasi aparatur sipil negara BKN. 

Pemilik kinerja ini terlaksana oleh atasan secara langsung sebagai pejabat penilai kerja. Atasan tersebut akan menilai kinerja yang terdiri dari SKP atau sasaran kinerja pegawai serta perilaku kerja pejabat fungsional. 

Menurut Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau PermenPANRB Nomor 1/ 2023, penilaian kinerja akan menghasilkan predikat kerja dari baik dan sangat baik. 

Predikat ini akan terkonversi dalam bentuk angka kredit untuk membantu memenuhi syarat kenaikan pangkat dan kenaikan jenjang jabatan. 

Manfaat Platform E-Kinerja Guru

Setelah mengetahui apa itu platform e-kinerja, sekarang saatnya memahami bagaimana manfaat penggunaan platform ini untuk para guru dan kepala sekolah. 

  • Memberikan fasilitas untuk guru dan kepala sekolah dalam melaksanakan pengembangan kompetensi dan juga peningkatan kinerja secara berkesinambungan. 
  • Memberikan bentuk pengakuan dan penghargaan pada kontribusi guru dan kepala sekolah akan peningkatan kualitas pelayanan pendidikan di sekolah. 
  • Memberikan motivasi dan dukungan akan peningkatan karir guru dan kepala sekolah dengan melihat kualitas kinerja mereka. 
  • Guru dan kepala sekolah dapat memilih praktik pembelajaran yang paling relevan untuk mereka tingkatkan. 
  • Guru dan kepala sekolah bisa memilih kegiatan pengembangan kompetensi sesuai preferensi. 

Cara Login Platform E-Kinerja Guru

Bagaimana cara login di platform e-kinerja ini? Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa dilakukan: 

  • Buka link PMM di https://guru.kemdikbud.go.id/
  • Klik “Buka PMM” pada halaman utama.
  • Setelah itu login dengan menggunakan akun belajar.id atau akun madrasah.kemenag.go.id.
  • Selanjutnya, para guru akan dapat melihat tampilan utama akun PMM, yang berisi berbagai menu.

Itulah dia informasi penting terkait dengan platform e-kinerja guru yang pastinya berguna untuk pelaksanaan tugas guru di sekolah. Dengan mengetahui informasi ini, guru akan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas dan juga mendapatkan evaluasi kinerja yang tepat.

Platform Rapor Pendidikan, Apa Saja Manfaatnya?

Sertifikat 32 JP: Manfaat dan Cara Mendapatkannya

Apa itu Bimtek Penyusunan Perangkat Pembelajaran?

Artikel ini ditulis oleh:

Share the Post: