PTK adalah singkatan dari Penelitian Tindakan Kelas yang artinya tindakan guru di dalam kelasnya sendiri. Ada manfaat PTK yang bisa para guru raih.
Manfaat ini akan membantu dalam mengembangkan dan meningkatkan proses pembelajaran sehingga dapat lebih efektif dan efisien sehingga bisa mencapai tujuan pendidikan. Untuk itu, PTK ini sangat penting bagi keberlangsungan pengajaran kelas.
Guru yang dapat melaksanakan PTK akan mendapatkan banyak manfaat pada karir mereka. Berikut ini beberapa informasi tentang PTK untuk guru di sekolah.
Pengertian PTK Guru
Sebelum mempelajari tentang manfaat PTK, sebaiknya memulai dulu dari pengertian Penelitian Tindakan Kelas ini. PTK adalah suatu cara guru dalam melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan pengalaman sendiri atau perbandingan dari guru lain sebagai dasar.
Penelitian ini awalnya diperkenalkan oleh Kurt Lewin di tahun 1946 lalu berkembang dengan lebih baik. Pada hal ini, tindakan yang sengaja dimunculkan diberikan oleh guru atau dari arahan guru. Kelas dalam hal ini tidak terpaku pada ruang kelas saja tetapi pada suatu kelompok siswa yang menerima pembelajaran dari guru dalam waktu yang sama.
Manfaat PTK Guru
Ketika melihat manfaat dari PTK, ada 3 pihak yang akan mendapatkan manfaat dari pelaksanaan penelitian ini. Pihak tersebut yaitu siswa, guru, dan juga sekolah. Berikut ini manfaat Penelitian Tindakan Kelas untuk masing-masing pihak:
1. Untuk Siswa dan Pembelajaran
Penelitian Tindakan Kelas guru akan memberikan kemudahan untuk proses analisis dan juga diagnosis pada kesalahan atau kesulitan dalam proses pengajaran di kelas. Hal ini akan terkait dengan berbagai strategi, konsep, teknik, dan lain sebagainya.
Dengan segera memperbaiki kesalahan tersebut, proses pembelajaran akan jadi lebih lancar. Proses pembelajaran yang meningkat bisa menjadi faktor keberhasilan siswa dalam menyerap materi sehingga bisa mencetak prestasi.
Hal ini menjadi tujuan utama dari pendidikan di Indonesia sehingga bisa membantu perkembangan negara secara lebih maju dan tidak tertinggal dari negara lain.
2. Untuk Guru
Manfaat penelitian ini untuk guru ada beberapa. Berikut ini beberapa di antaranya:
- Guru dapat memiliki kemampuan untuk memperbaiki proses pengajaran dengan kajian yang mendalam pada proses belajar mengajar di kelas. Keberhasilan guru dalam proses ini akan membuat guru memiliki kepuasan tersendiri karena mampu memberikan manfaat bagi siswa dan sekolah.
- Selanjutnya guru akan dapat berkembang dan meningkatkan diri dengan lebih profesional. Ini karena guru akan mampu menilai dan mengevaluasi diri sehingga dapat memperbaiki pengajaran yang guru berikan di kelas.
- Guru akan memiliki kesempatan baik dalam perannya untuk mengembangkan kemampuan dan wawasan diri. Ini karena guru memiliki peran sebagai perancang dan pelaku perbaikan yang seharusnya bisa menghasilkan teori dan praktek pengajaran.
- Memberi rasa kepercayaan diri karena guru dapat melakukan refleksi akan kemampuannya, melakukan evaluasi pada metode belajarnya, serta melakukan analisa kinerja secara mandiri di kelas. Guru yang selalu merefleksikan diri akan mampu menemukan kekuatan serta kelemahan diri yang dapat menjadi alat dalam mencari solusi masalah pada diri dan proses pembelajaran.
3. Untuk Sekolah
Guru yang melaksanakan PTK di sekolah tentunya akan memberikan manfaat besar bagi sekolah. Hal ini terjadi karena guru tersebut akan turut menyumbangkan kemampuan dirinya pada perkembangan belajar di suatu kelas.
Hal ini akan dapat menjadi contoh pembelajaran yang efektif sehingga bisa ditiru oleh kelas-kelas lain. Dengan begitu, performa murid di kelas akan meningkat dan akan membantu peningkatan kemampuan murid secara lebih luas di lingkup sekolah.
Sekolah akan dapat meningkatkan performa pembelajarannya sehingga bisa mencapai tujuan pendidikan dengan cara yang lebih efektif dan efisien. Hal ini karena adanya Penelitian Tindakan Kelas oleh guru.
Tujuan PTK Guru
Pelaksanaan PTK berawal dari adanya kesadaran akan permasalahan yang mengganggu di kelas. Permasalahan ini umumnya akan memiliki dampak pada hasil dan proses pembelajaran di kelas sehingga menghalangi tercapainya tujuan pendidikan.
Dengan adanya kesadaran akan masalah tersebut, guru akan menentukan fokus tujuan dengan lebih tepat. Guru juga bisa mengumpulkan data tambahan dengan sumber yang relevan.
Dalam PTK ada beberapa tujuan penting dari pelaksanaannya:
- Membantu memecahkan masalah yang terjadi di kelas secara nyata sehingga memberikan efek pada proses pembelajaran di kelas.
- Meningkatkan keterampilan dan profesionalisme guru.
- Menumbuhkan budaya akademik pada guru-guru di sekolah.
- Menyeimbangkan kualitas pembelajaran dengan perkembangan masyardi zaman sekarang.
- Meningkatkan relevansi pendidikan menggunakan peningkatan proses pembelajaran.
- Menjadi alat pelatihan guru sehingga bisa melengkapi guru dengan kemampuan dan metode baru.
- Mempertajam kekuatan analisis guru dan meningkatkan kesadaran diri.
- Menjadi alat agar membentuk diri yang lebih inovatif dalam hal pembelajaran.
- Meningkatkan kualitas hasil pembelajaran dengan memperbaiki praktek pengajaran di kelas.
- Mengembangkan keterampilan dan meningkatkan motivasi belajar murid.
- Meningkatkan keterampilan profesional guru dan tenaga kependidikan.
- Menumbuhkan budaya akademik.
- Meningkatkan efisiensi pengelolaan pendidikan, memperbaiki dan meningkatkan proses pembelajaran.
Karakteristik PTK
Karakteristik PTK akan menunjukkan beberapa aspek dalam penelitian yang tidak dapat terlepas dari pelaksanaannya. Ada beberapa karakteristik PTK yang bisa Anda pelajari, yaitu sebagai berikut ini:
1. Fokus Pada Tindakan Praktis
Karena PTK memiliki tujuan untuk menangani masalah secara nyata di pendidikan, maka karakteristik dari PTK yaitu fokus pada isu praktis yang dapat menghasilkan keuntungan dalam pendidikan.
Isu ini adalah isu yang guru hadapi di dalam kelas atau masalah yang melibatkan tenaga pendidik secara lebih luas. Penelitian ini berusaha untuk memecahkan masalah sehingga bisa menjadi solusi yang mampu diterapkan secara nyata.
2. Kolaborasi
Penelitian Tindakan Kelas tidak dapat terjadi dengan satu pihak saja. Perlu adanya kolaborasi bersama antara siswa, guru dan sekolah dalam pelaksanaan PTK ini agar mendapatkan hasil yang dapat menjadi solusi bersama.
Adanya kolaborasi ini juga berfungsi agar mendukung adanya hasil yang objektif sehingga bisa berfungsi di masa depan. Kolaborasi ini sangat penting agar tidak terjadi suatu kesalahan dalam proses dan hasil penelitian.
3. Proses yang Dinamis
Karakteristik dari PTK yang selanjutnya yaitu memiliki karakteristik yang dinamis. Penelitian ini akan menghadapi banyak proses yang seperti sebuah pengulangan dari beberapa kegiatan.
Proses penelitian ini juga bisa menghadapi proses yang tidak menentu seperti refleksi dan perenungan masalah yang terjadi selama beberapa waktu. Hal ini demi mendapatkan hasil yang maksimal.
4. Rencana Tindakan
Proses penelitian ini akan membutuhkan perencanaan yang tepat sehingga bisa menyajikan hasil yang memuaskan. Perencanaan ini berupa diskusi, pelaksanaan dan lain sebagainya.
Perencanaan bisa terjadi secara formal maupun informal sehingga bisa menjadi suatu acuan dalam pelaksanaan. Aspek ini sangat penting untuk membantu pelaksanaan penelitian dengan lebih efisien dan efektif.
Manfaat PTK untuk Membantu Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Itulah dia beberapa manfaat PTK guru. Dengan mengetahui apa saja manfaatnya, Anda akan tahu bahwa penelitian guru ini bisa membantu dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan kemampuan guru dalam pembelajaran.
PTK Guru, Apa Saja Tujuan dan Manfaatnya?